Tafdil-Johan Rombak Kabinetnya, Istri 02 Bombana Jabat Kepala Balitbang

271
Suasana pelantikan
Suasana pelantikan

BOMBANA, KARYASULTRA.ID- Wajah bahagia memancar di ruang pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan eselon II Lingkup Pemerintah Kabupaten Bombana Sulawesi Tenggara.

Acara sakral ini berlangsung di Aula Tanduale Kantor Bupati Bombana, Senin (7/3/2022) sekira pukul 10.00 Wita juga di hadiri beberapa Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainya.

Lima pejabat eselon II satu persatu para dipanggil maju ke depan mengisi barisan persiapan pengambilan sumpah dan penandatanganan fakta integritas.

Kalvarios Syamruth mendapat posisi Sekertaris DPRD Kabupaten Bombana. Mahyuddin Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Bombana. Muslihin, Inspektur Kabupaten Bombana.

Dua srikandi yang menjabat kepala Dinas, yakni istri Wakil Bupati Bombana Johan Salim Sumarni Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Bombana dan Anisa Sri Prihati Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olah Raga Kabupaten Bombana.

Pengambilan sumpah itu dilakukan Oleh Sekda Bombana Man Arfa. Man Arfa dalam sambutanya meminta para pejabat yang dilantik hari ini dapat mengemban tugas dan tanggungjawab jawab dengan baik.

“Untuk para pejabat yang telah di lantik, agar melaksanakan segala tugas dan tanggung jawab,” Kata Man Arfa.

Diketahui, Jabatan Pasangan Tafdil- Johan Salim berakhir pada Agustus 2022 mendatang.

Laporan: Aldi Dermawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here