PENDIDIKAN DI ERA DISRUPSI 4 . 0

67

Seiring berjalannya waktu tak sadar kita sudah sedang mengubah diri kita. Dari masa ke masa system pendidikan pun mengalami perubahan revolusi industri 4.0 atau dikenal juga dengan fourth industrial revolution (4IR).

Perubahan itu merupakan era industri keempat sejak revolusi industri pertama pada abad ke-18. Ditandai dengan penemuan teknologi yang semakin canggih. Teknologi terbaru dapat menjadi agen perubahan yang kuat untuk selamanya agar pendidikan dan informasi semakin mudah diakses.

Pendidikan merupakan akses untuk merespon kebutuhan revolusi industri dimana pendidikan akan menghasilkam generasi yang berkualitas yang akan akan mengisi revolusi industri tersebut. Perubahan dari cara berpikir serta cara bertindak peserta didik dalam mengembangkan inovasinya dan ke kreatifitasnya.

Untuk menghadapi revolusi industry 4.0 di perlukan berbagai persiapan diantaranya perbaikan SDM dan pelatihan pelatihan guru yang mungkin masih apatis. Dengan hal ini, peran pemerintah yang harus mempersiapkan teknologi-teknologi yang di butuhkan di zaman ini tentunya harus merata. Agar pendidikan menghasilkan ouput yang dapat bersaing dikanca global. Serta diperlukan infrastruktur yang memadai dan merivisi kurikulum yang menjadi modal utama untuk memperbaiki pendidikan di Indonesia.

Menurut saya Langkah menteri pendidikan dan kebudayaan Nadiem Makarim melalui perombakan kurikulum dan tata kelola organisasi dalam sistem pendidikan di Indonesia menjadi lebih fleksibel dinilai sudah tepat untuk menghadapi era revolusi Industri 4.0. Semoga guru-guru di Indonesia mau di ajak bekerja sama.

Semoga ini menjadi langkah yang baik untuk pendidikan di indonesia yang akhirnya mampu menghasilkan generasi yang berkualitas dan mampu bersaing di kanca internasional.

NABILA
Penulis adalah mahasiswi jurusan Pendidikan Ekonomi FKIP Universitas Halu Oleo (UHO)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here