KONKEP, KARYASULTRA.ID – Hujan deras sejak subuh hingga siang mengiringi kedatangan Tim Asistensi Mabes Polri di Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep), Kamis (25/8/2022). Lima orang dari Mabes Polri yang diketuai Brigjen Pol,. Drs Budi Yuwono SH didampingi Waka Polres Kendari, AKBP Saiful Mustofa S.IK M.Si beserta jajaran disambut meriah dari pelabuhan hingga peninjauan lokasi. Para kepala desa dan perangkat ikut serta menjemput.

Rombongan tiba di pelabuhan Langara melalui Speed Boat sekira pukul 09:00 Wita. Tiba di rumah jabatan Bupati Konkep disambut dengan pengalungan bunga dan penerimaan adat.
Bupati Konkep, Amrullah saat sambutan menyampaikan rasa syukur atas kunjungan dalam rangka persiapan pembentukan Polres Konkep. Bupati dua periode ini juga menjelaskan bahwa wilayah Konkep memekarkan diri dari induknya Konawe sejak sembilan tahun lalu. Dalam proses perjalanan pembangunan pihaknya fokus membangun jalan sepanjang 115 kilometer. Semua itu demi mempermudah akses yang diyakini bakal melancarkan perekonomian warga.

“Pada prinsipnya baik saya, wakil bupati, ketua DPRD sangat mendukung penuh proses cepat pembentukan Polres Konkep. Kami akan siapkan semua kebutuhan ataupun syarat pembentukannya,” kata suami Hj Nurul Hidayati.
Usai sambutan, Waka Polres dan Ketua Tim dari Mabes Polri seirama mengatakan bahwa pembentukan Polres Konkep akan membawa dampak positif atas kemajuan daerah. Karena akan banyak personil yang akan bertugas yang secara otomatis membantu perputaran bisnis di pulau ini. Dan yang terpenting Polisi bertugas memberikan pelayanan keamanan, administrasi dan hukum. Olehnya hasil dari tinjauan ini akan diteruskan kepada Kemenpan RB untuk di evaluasi semua prasyarat. Baik itu dukungan Pemda berupa hibah tanah minimal 3 hektar, bangunan dan bentuk komitmen terwujudnya Polres.
“Kami akan menyiapkan anggota yang bertugas minimal 200 personil sampai 400,” ujarnya usai meninjau lokasi Polres Konkep di Desa Pasir Putih, Kecamatan Wawonii Barat. Budi menambahkan, untuk di Sultra, akan diusulkan pembentukan Polres yakni Polres Koltim dan Buteng. Selain itu akan diusul juga terbentuknya Polsek di empat Kecamatan yakni Tenggara, Selatan, Timur dan Kecamatan Timur Laut.
Laporan: Lisman
Editor: Kalpin