Mengenal Lebih Dekat Sosok Rahman Hasbi Caleg Bombana

384

KARYASULTRA.ID, BOMBANA– Pemilihan Calon Legislatif (Pilcaleg) periode 2024 mendatang menarik untuk diikuti, bukan saja hanya mengenai petahana yang sat ini sibuk menjaga wilayah pemilihanya. Namun banyak figur muda yang berani mengambil langkah untuk menuju kursi DPRD.

Sebut saja Rahman Hasbi seorang pengacara muda asal Bombana yang maju bertarung sebagai salah satu kandidat pada pemilihan Anggota Legislatif Bombana, melalui partai Golkar.

Meski terbilang pendatang baru di Pilcaleg 2024 mendatang namun pria dengan ciri khas gaya rambut belah samping ini jangan
dianggap remeh.

Sebagai tokoh pemuda di Kabupaten Bombana tentu Rahman Hasbi terbilang pesaing ketat para kandidat lainya.

Bagi Rahman Hasbi turun perdana menjadi seorang caleg adalah proses membangun pondasi pengabdianya terhadap masyarakat Bombana.

“Saya baru pertama kali menjadi kandidat di Pemilu namun turun perdana ini bukanlah suatu alasan untuk kita tidak memiliki Khans untuk lolos,” ungkap dia, Minggu (14/05/2023).

Alasan Ia mengambil langkah maju sebagai salah satu calon Anggota Legislatif pada Daerah Pemilihan (Dapil) 1 Bombana masih banyaknya kebijakan atau peraturan-peraturan yang kurang tepat terhadap kepentingan masyarakat.

“Ada berbagai alasan mengapa dari advokat menuju DPRD tetapi alasan yang sangat mendasar untuk saya adalah pengabdian,” terang Rahman Hasbi

Profil Sosok Rahman Hasbi

Rahman Hasbi, S.H., M.H akrab disapa Ndop lahir di Kasipute 11 November 1989 anak ke tiga dari pasangan Alm. H. Kamba dan Hj. Yupe yang memiliki hubungan darah langsung dari DG. Magangka yang dikenal dengan julukan Balibita dari kampung TA Barebbo Bone.

Rahman Hasbi adalah alumni SMA 1 rumbia serta merupakan lulusan Magister Fakultas Hukum Universitas Haluo Oleo Kendari.

Pendidikan Non Formal:
Ahli hukum kontrak pengadaan barang jasa pemerintah. (Sebagai Pengurus Perkahpi) dimana Perkahpi Perkumpulan Ahli Hukum Kontrak Pengadaan Indonesi yang merupakan wadah bernaungnya praktisi profesional dan ahli hukum kontrak pada pengadaan.

Riwayat Oragnisasi:
Sebagai pengacara di Dewan Pimpinan Nasional Asosiasi Pengacara Pengadaan Indonesia (Sebagai Pengurus DPW APPI Sultra) organisasi profesi ini fokus memberikan jasa hukum dibidang pengadaan barang dan jasa.

Riwayat pekerjaan: Advokat dan Wiraswasta

Laporan: Aldi Dermawan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here